Penyebab – Penyebab Mengapa Air Radiator Cepat Habis

Penyebab – Penyebab Mengapa Air Radiator Cepat Habis – Apakah radiator mobil anda  sering kali mengalami kebocoran atau cepat habis cairan radiatornya ? jika iya, maka kali ini kami akan memberikan informasi mengenai penyebab yang terjadi di radiator yang sering kali mengalami kebocoran ataupun cepat habis cairannya. Hal yang bisa anda lakukan yaitu pertama harus anda cek terlebih dahulu tutup radiatornya, biasanya pada tutup radiator tersebut sudah lemah yang di akibatkan oleh seal yang berada di tutup radiator. Sehingga air radiator akan cepat habis atau bisa berkurang. Pasalnya air radiator mengalir ke tabung reservoir, akan tetapi tekanan buka tutup pressure valve terbuka sebelum pressure valve menutup pada tutup radiator tercapai. Nah, bagaimana kah cara untuk mengecek tutup radiator ? Berikut ini adalah cara pengecekannya.

Mengapa Air Radiator Cepat Habis

Jika anda melihat tutup radiator tela terdapat tetesan air dari selang radiator atau saluran air pendingin mesin, maka tetesan air tersebut biasanya akan keluar sedikit demi sedikit pada saat mesin di hidupkan, yakni cirinya terdapat kebocoran pada air radiator.

Untuk penyebab lainnya yaitu pada kipas radiator yang sudah melemah. Pada komponen kipas radiator elektrik yakni biasanya terjadi kerusakan pada komponen motor listriknya atau yang di sebut juga dengan Cooling fan.

Selain penyebab kipas radiator sudah melemah penyebab lainnya yaitu di ataranya  :

  • Pada komponen carbon brush sudah mulai habis atau bisa juga komutator nya sudah habis terkikis
  • Selain itu pada gulungan kawat atau kumparan email di motor sudah terlihat hangus.
  • Tidak cuma itu saja, magnet motor cooling fan bergeser atau lepas.
  • Bila kipas radiator menggunakan relay tambahan, maka biasanya pada skun kaki relay kurang baik pada sambungannya atau bisa jadi biasanya kabel yang telah di pakai kurang baik pada sambungannya atau kabel terlalu kecil dalam soal ukurannya, dengan indikasi kabel akan cepat panas.
  • Bila kipas radiator menggunakan Visco fan radiator, maka anda bisa mengambil contoh dari Isuzu panter pick Up diesel. yakni kemungkinan cairan yang berada di dalam kopling kipas radiator telah yterbuang ke luar atau Visco Fan sudah mengalami kerusakan.

Kendala selanjutnya yang mengakibatkan air radiator cepat habis yaitu kebocoran pada kompresi mesin, hal tersebut biasanya ketika tutup radiator di buka sambil mesin di hidupkan, maka anda akan melihat gelembung yang tidak mau berhenti dan pada saat mesin di gas, maka air yang berada di radiator akan menyembur ke luar.

pak Kop mesin juga bisa menimbulkan kebocoran pada radiator, namun pada masalah ini anda tidak akan melihat secara fisik, oleh sebab itulah terkadang orang selalu penasaran, mengapa air radiator pada mobil cepat berkurang padal tidak ada kebocoran. Tetapi anda tidak usah khawatir, anda bisa melihat dari gejala pada mesin yang terkadang brebet atau busi yang selalu terlihat basah, atau juga oli mesin yang terlihat bercampur dengan air.

Demikianlah informasi yang bisa kami berikan untuk anda, semoga informasi tersebut bermanfaat bagia anda yang sedang mengalami kendala tersebut. Mohon maaf jika anda salah kata atau kekurangan dalam hal penjelasan. Terimakasih.